Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Puisi Pendidikan Teorema Cinta Karya Moch. Romadhon Munthoyib Al-Zein

Teorema Cinta

Oleh : Moch. Romadhon Munthoyib Al-Zein, Madiun.

Sajak ini ku untai
Bersama matematika hidup terurai
Tunjuk kerumitan tak ternilai
Dalam dekap cinta yang tak sampai

Hai matematika
Coba kamu hitung sebuah cinta
Mengapa cintaku hanya sebatas tabrakan pena
Diam dalam verbal terkunci rumus buta

Salahkah wahai merpatiku
Matematika cinta saya tak tahu
Rumitku tuk gapai jiwamu
Ketakutan semu membuatku layu

Matematika ku satu dua tiga
Matematika mu tak ber-angka
Matematika kita sulit terka
Matematika kita tak pernah jumpa.
Mengapa cintaku hanya sebatas tabrakan pena Puisi Pendidikan Teorema Cinta Karya Moch. Romadhon Munthoyib Al-Zein
Puisi Pendidikan Teorema Cinta Karya Moch. Romadhon Munthoyib Al-Zein


Aku sujud harap Tuhanku
Bantu baca rumus matematika mu
Tekad terpatri tuk tetap mau
Selipkan senyummu dimasa depanku

Pecahkan matematika yang buta
Lampau kamu susun sedemikian rupa
Aku tetap besar lengan berkuasa dalam usaha
Wahai pelengkap dunia

Sajak pun berakhir ditepi pantai
Keluhkan matematika mencintai
Bersama pena yang terus terlukai
Dalam hidup dan bunga teratai.


Sumber http://www.satubahasa.com

Post a Comment for "Puisi Pendidikan Teorema Cinta Karya Moch. Romadhon Munthoyib Al-Zein"